Lama ga posting nih, akhir-akhir ini pulang malem terus sampe ga sempet posting, padahal banyak banget bahan postingan, ini salah satunya, hasil dari in house training selama 2 hari tentang “sales persuasiveness”. Hari pertama, karena kantor gue adalah perusahaan media, jadi di hari itu dibahas tentang semua bisnis media, proses media buying, keunggulan dan keterbatasan media, perkembangan dunia media, yang paling menarik mengenai era konvergensi media dimana media cetak dan elektronik kini semua mengarah ke media online. Hal ini yang bikin gue sayang ninggalin kerjaan gue sekarang. Gue punya kesempatan belajar di industri yang nantinya bakal terus berkembang. Hari kedua adalah bagian dari training yang paling seru. Di hari kedua ini semua trainee dilatih untuk melakukan presentasi yang baik, semua proses latihan melibatkan seluruh trainee dan proses latihan ini direkam dalam kamera video yang hasilnya akan dibagikan kepada masing-masing trainee sebagai bahan pembelajaran. Sang trainer